UPAYA PENINGKATAN INTENSITAS BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBERIAN TUGAS TERSETRUKTUR UNTUK MENCAPAI KETUNTASAN BELAJAR SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 2 NEGARA

  • Rahmi Miftachul Dosen Pendidikan Matematika Universitas PGRI Banyuwangi
  • Khawakib Jawahirul Dosen BK Universitas PGRI Banyuwangi

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 2 Negara dengan menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas, dalam penelitian  ini  guru berusaha mencari jawaban atas masalah yang menyebabkan tujuan pembelajaran yang diharapkan sulit dicapai, lalu mencari alternatif pemecahan masalah, dan mencoba menerapkannya, dalam hal ini penulis mencoba meneliti dengan judul: ” Sejauh mana Model Pemberian Tugas Tersetruktur dapat meningkatkan intensitas belajar siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika pada kelas VIII B SMP Negeri 2 Negara” . Setelah melalui proses penelitian yang seksama maka peneliti dapat mengambil kesimpulan sebagai berikut; 1) pembelajaran yang disertai pemberian tugas tersetruktur dapat mengoptimalkan intensitas belajar serta tanggung jawab peserta didik dalam proses pembelajaran; 2) pemberian tugas tersetruktur  dapat meningkatkan tanggung jawab siswa secara individual dan kelompok sehingga dapat meningkatkan ketuntasan belajar, khususnya mata pelajran Matematika ; 3) Pemberian Tugas Tersetruktur sangat efektif  diterapkan pada mata pelajaran Matematika guna   meningkatkan kuantitas dan kualitas pembelajaran serta ketuntasan belajar (mastery learning).

Published
2018-11-28
How to Cite
MiftachulR., & Jawahirul K. (2018). UPAYA PENINGKATAN INTENSITAS BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBERIAN TUGAS TERSETRUKTUR UNTUK MENCAPAI KETUNTASAN BELAJAR SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 2 NEGARA. SOSIOEDUKASI : JURNAL ILMIAH ILMU PENDIDIKAN DAN SOSIAL, 7(2), 126-136. Retrieved from https://ejournal.unibabwi.ac.id/index.php/sosioedukasi/article/view/884