EFEKTIFITAS LAYANAN KONSELING KELOMPOK UNTUK MENINGKATAN SELF ESTEEM PADA SISWA KELAS XI SMK MUHAMMADIYAH 2

  • Kusraharjo Ledi Guru Muhamadiah 2 Genteng Banyuwangi

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bahwa layanan konseling kelompok dapat meningkatkan self esteem siswa. Masalah dalam penelitian ini adalah self esteem siswa yang rendah. Penelitian ini menggunakan metode pre-eksperimental dengan one-group pretest-posttest design. Subjek penelitian sebanyak 7 siswa yang memiliki self esteem rendah. Teknik pengumpulan data menggunakan skala self esteem. Hasil analisis data dengan uji Wilcoxon, dari hasil pretest dan posttest self esteem siswa menunjukkan bahwa z hitung = -2,371 < z tabel = 1,645, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya adalah layanan konseling kelompok dapat meningkatkan self esteem siswa pada siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 2 tahun ajaran 2018/2019.

Published
2019-11-30
How to Cite
LediK. (2019). EFEKTIFITAS LAYANAN KONSELING KELOMPOK UNTUK MENINGKATAN SELF ESTEEM PADA SISWA KELAS XI SMK MUHAMMADIYAH 2. SOSIOEDUKASI : JURNAL ILMIAH ILMU PENDIDIKAN DAN SOSIAL, 8(2), 109-121. Retrieved from https://ejournal.unibabwi.ac.id/index.php/sosioedukasi/article/view/897