ANALISIS KADAR TOTAL FENOL PADA MINYAK DAN SARI BUAH MERAH (PANDANUS CONOIDEUS)
Abstract
Buah merah mengandung beberapa senyawa aktif diantaranya adalah karotenoid, tokoferol, asam oleat, asam linoleat, dekanoat, protein, vitamin B dan vitamin C. Fenol merupakan metabolit sekunder yang tersebar dalam tumbuhan. Senyawa fenol cenderung mudah larut dalam air karena umumnya mereka sering kali berikatan dengan gula sebagai glikosida. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa kadar total fenol dalam minyak dan sari buah merah (Pandanus conoideus).
Metode penelitian yang dilakukan yaitu buah merah (Pandanus conoideus) diolah menjadi minyak menggunakan metode perebusan. Minyak dan sari buah merah (Pandanus conoideus) kemudian dilakukan uji identifikasi menggunakan metode kromatografi lapis tipis dan uji penetapan kadar total fenol minyak dan sari buah merah (Pandanus conoideus) dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada uji analisis kadar total fenol pada minyak dan sari buah merah yaitu terdapat kadar total fenol pada minyak dan sari buah merah dengan diperoleh kadar total fenol minyak buah merah 8,430% dan kadar total fenol sari 1,662%.
References
Aminah, A., Tomayahu, N., & Abidin, Z. (2017). Penetapan kadar flavonoid total ekstrak etanol kulit buah alpukat (Persea americana Mill.) dengan metode spektrofotometri UV-Vis. Jurnal Fitofarmaka Indonesia, 4(2), 226-230.
Aulia, U. (2016). Uji Aktivitas Antioksidan Dan Penentuan Kadar Fenol Total Ekstrak Maserasi Herba Pegagan (Centella asiatica L. Urban). Karya Tulis Ilmiah. Tegal: Politeknik Harapan Bersama.
Azhari, A., Mutia, N., & Ishak, I. (2020). PROSES EKSTRAKSI MINYAK DARI BIJI PEPAYA (CARICA PAPAYA) DENGAN MENGGUNAKAN PELARUT n-HEKSANA. Jurnal Teknologi Kimia Unimal, 9(1), 77-85.
Diniyah, N., & Lee, S. H. (2020). Komposisi senyawa fenol dan potensi antioksidan dari kacang-kacangan. Jurnal Agroteknologi, 14(01), 91-102.
Fadlilaturrahmah, F., Putra, A. M. P., Rizki, M. I., & Nor, T. (2021). Uji aktivitas antioksidan dan antitirosinase fraksi n-butanol daun sungkai (Peronema canescens Jack.) secara kualitatif menggunakan kromatografi lapis tipis. Jurnal Pharmascience, 8(2), 90-101.
Maran, P., & Siburian, R. H. (2022). Morfologi dan karakteristik tempat tumbuh tanaman buah merah (Pandanus conoideus Lamk) di Kampung Eroma Distrik Kurima Kabupaten Yahukimo. Cassowary, 5(2), 112-119.
Nursyafitri, D., Ferdinan, A., & Rizki, F. S. (2021). SKRINING FITOKIMIA DAN PARAMETER NON SPESIFIK EKSTRAK ETANOL AKAR BAJAKAH (spatholobus littoralis Hassk.). 1(1), 64–73.
Pratiwi, D., & Wardaniati, I. (2019). Pengaruh variasi perlakuan (segar dan simplisia) rimpang kunyit (curcuma domestica) terhadap aktivitas antioksidan dan kadar fenol total. Jurnal Farmasi Higea, 11(2), 159-165.
Ramadhani, A., Saadah, S., & Sogandi, S. (2020). Efek Antibakteri Ekstrak Daun Cengkeh (Syzygium aromaticum) Terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Jurnal Bioteknologi & Biosains Indonesia (JBBI), 7(2), 203-214.
Rizki Febriyanti, Inur Tivani, S. S. (2023). PENENTUAN KADAR FENOL PADA MINYAK BUAH MERAH ( Pandanus conoideus ) POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA AGUSTUS 2023 PENENTUAN KADAR FENOL PADA MINYAK BUAH MERAH ( Pandanus conoideus ).
Sangkala, S. A., Jura, M. R., & Tangkas, I. M. (2014). Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Buah Merah (Pandanus Baccari L) di Daerah Poso Sulawesi Tengah. Jurnal Akademika Kimia, 3(4), 198-205.
Sari, A. K., & Ayuchecaria, N. (2017). Penetapan kadar fenolik total dan flavonoid total ekstrak beras hitam (Oryza sativa L) Dari Kalimantan Selatan. Jurnal Ilmiah Ibnu Sina, 2(2), 327-335.
Simaremare, E., Kogoya, Z., & Pratiwi, R. D. (2019). Uji kualitas minyak goreng buah merah (pandanus conoideus lam.) Asal wamena dengan variasi waktu pemanasan. Jurnal farmasi galenika, 6(2), 103-112.
Subrata, B. A. G., Sumaryadi, A., & Wenda, G. (2019). Pengolahan dan Pemanfaatan Buah Merah dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Indonesian Journal of Community Engagement),
Sulaeha, S., Jura, M. R., & Rahman, N. (2017). Uji aktivitas antioksidan ekstrak etanol biji buah merah (pandanus conoideus de vriese) asal Kabupaten Poso Sulawesi Tengah. Jurnal Akademika Kimia, 6(3), 170-174.
Wachidah, L. N. (2013). Uji aktivitas antioksidan serta penentuan kandungan fenolat dan flavonoid total dari buah parijoto (Medinilla speciosa Blume).
Wawo, A. H., Lestari, P., & Setyowati, N. (2019). Buah Merah (Pandanus conoideus Lamk) Bioresources Pegunungan Tengah Papua: Keanekaragaman dan Upaya Konservasinya. Jurnal Biologi Indonesia, 15(1).