Hubungan Kepadatan Nerita undata dengan Tipologi Mangrove di Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi

  • Sujatmiko Arif Rafi Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas PGRI Banyuwangi
  • Ridho Rosyid Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas PGRI Banyuwangi
  • Fuad Ardiansyah Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas PGRI Banyuwangi
Keywords: kepadatan, Mangrove, Nerita undata, Tipologi

Abstract

Gastropoda Nerita undata merupakan salah satu spesies yang memiliki ingsang dan operculum dari famili neritidea, gastropoda ini merupakan gastropoda umum yang ditemukan di vegetasi hutan mangrove Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo, gastropoda ini hidup berkelompok dengan membebentuk koloni sebagai komunitas yang mendiami hutan mangrove dengan populasi yang beragam dan berada dalam jumlah besaran dan kondisi yang berbeda pula. Mangrove dapat mengakumulasikan material organik yang terbawa oleh aliran air, sehingga terjadi adanya sedimentasi yang kemudian oleh gastropoda untuk tempat mencari makan, dan habitat tempat tinggal. Tujuan penelitian ini untuk: (1) Untuk mengetahui kepadatan Nerita undata pada hutan mangrove Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo; (2)Untuk mengetahui indeks nilai penting hutan mangrove di Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo; (3)Untuk mengetahui keterkaitan kerapatan mangrove dengan kepadatan Nerita undata pada hutan mangrove Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo.Metode yang digunakan dalam pengambilan data vegetasi mangrove yaitu dengan metode transek plot, pada tiap transek masing-masing dibuat plot dengan ukuran 20m×20m untuk pohon, kemudian didalam plot tersebut dibuat plot yag lebih kecil berukuran 10m×10m untuk tregakan pancang, dan didalam plot ini dibuat lagi plot berukuran 5m×5m untuk ukuran tiang. Hubungan kepadatan Nerita undata di vegetasi hutan mangrove resort kucur taman nasional alas purwo menununjukan bahwa hubungan antara kerapatan vegetasi mangrove dengan kepadatan Nerita undata menunjukan dengan nilai R2 =1. Hal ini menujnukan bahwa kenaikan kerapatan jenis mangrove diikuti oleh tingginya kepadatan Nerita undata sehingga kerapatan vegetasi mangrove seperti jenis mangrove Rhizophora mucronata, Rhizophora apiculata juga berpengaruh terhadap keberadaanya.

 

References

Aksornkoae S. 1993. Ecology and Management of Mangroves. Bangkok: IUCN
Bengen DG. 2004. Pedoman Teknis Pengenalan dan Pengelolahan Ekosistem Mangrove . Bogor: Pusat Kajian Sumber Daya Pesisir dan Lautan, Institut Pertanian Bogor.
Brower, J.E. and J.H. Zar. 1989. Field and laboratory methods for general ecology. W.C. brown publisher.USA.
Budiman A. 1991. Penelaahan Beberapa Gatra Ekologi Moluska Bakau Indonesia (disertasi). Jakarta: Program Pascasarjana, Universitas Indonesia.
Dewiyanti, i. 2004. Struktur komunitas moluska serta asosiasinya pada ekosistem mangrove di kawasan pantai ulhe-lhe banda aceh. Skripsi. Bogor: institut pertanian bogor.
Ghufran, H. Kordi. M. 2012. Ekosistem Mangrove: Potensi, Fungsi, dan Pengelolahan. Jakarta: Rineka Cipta.
Hartoni, dkk. 2012. Komposisi dan kelimpahan moluska di ekosistem mangrove muara sungai musi Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera selatan. Jurnal ilmu kelautan.sumatra selatan: universitas sriwijaya.
lina, 2016. Keanekaragaman dan Pola Distribusi Gastropoda Mangrove di Teluk Pangpang Blok Jati Papak Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi. Skripsi. Banyuwangi: Pascasarjana Program Studi Pendidikan Biologi Universitas PGRI Banyuwangi. universitas PGRI Banyuwangi.
Odum, E. P. 1971. Fundamentals Of Ecology. W. B. Sounders company Ltd.philadelphia
Onrizal, 2008. Tehnik Survei dan Analisa Data Sumber Daya Mangrove. Makalah. Pelatihan dan Pengolahan Hutan Mangrove Departemen Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara
Pribadi. 2009. Komposisi jenis dan distribusi gastropoda di kawasan hutan mangrove segara anakan cilacap. Jurnal ilmu kelautan. Semarang: universitas diponegoro.
Rafki, dkk. 2010. Struktur komunitas gastropoga pada ekosistem mangrove di muara sungaibatang ogan komering ilir sumatera selatan. Jurnal ilmu kelautan.sumatra selatan: universitas sriwijaya.
Steel RGD dan torrie JH. 1960. Principle And Procedures Of Statistic With Special Reference To The Biological Sciences. New york: mcGraw-Hill Book Company, Inc.
Sudarmadji. 1995. Analisis Vegetasi di Hutan Mangrove di Hutan Hijau Sepanjang Tahun Taman Nasional Baluran. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia . Jember: Universitas Jember.
Utina, R., dkk. 2013. Deskrip Siperbedaan Jumlah Individu Kepiting Bakau Scylla serrata dan Uc sp. Serta Hubunganya Dengan Faktor Lingkungan Pada Ekosistem Mangrove di Desa Bulalo Kecamatan Kwandang Kabupaten Gorontalo Utara. Tesis. Gorontalo: Pascasarjana Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Negri Gorontalo.
Published
2020-12-30
How to Cite
Arif Rafi S., Rosyid R., & Ardiansyah F. (2020). Hubungan Kepadatan Nerita undata dengan Tipologi Mangrove di Resort Kucur Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi. JURNAL BIOSENSE, 3(2), 25-36. https://doi.org/10.36526/biosense.v3i2.1158