ETNOMATEMATIKA : EKSPLORASI PADA ARTEFAK KERAJAAN SINGOSARI
Abstract
Pembelajaran yang mengaitkan materi dengan konteks kehidupan siswa dan budayanya akan memudahkan siswa dalam memaknai pembelajaran. Salah satu ilmu yang dapat menghubungkan antara pendidikan dan budaya yaitu etnomatematika. Pendidikan penting dalam proses pewarisan budaya dan budaya penting untuk diimplementasikan dalam pembelajaran. Budaya peninggalan Kerajaan Singosari yaitu berupa artefak dan juga aktivitas manusianya. Pengaruh budaya lokal mengadaptasi candi sehingga desain candi di Indonesia bervariasi. Penelitian ini bertujuan menggali dan mendeskripsikan konsep matematika yang diaplikasikan dan dikembangkan pada arsitektur bangunan candi peninggalan Kerajaan Singosari yaitu Candi Singosari, Candi Sumberawan, Candi Kidal. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis domain, analisi takson omi, dan analisis komponen. Hasil penelitian menunjukkan adanya konsep matematika yang diterapkan pada arsitektur bangunan candi peninggalan Kerajaan Singosari yaitu konsep geometri (balok, limas segiempat terpancung, persegi, lingkaran, segi delapan, segitiga, dan belah ketupat), transformasi (refleksi dan translasi), pola bilangan, serta perhitungan.
References
Anshory, Nasruddin. (2013). Strategi Kebudayaan. Malang: UB Press.
Budiarto, Mega T., dkk. (2019). Ethnomathematics: Formal Mathematics Milestones for Primary Education. Journal of Physics: Conference Series 1387 (2019) 012139
Eni, S.R. & Tsabit, A.H. (2017). Arsitektur Kuno Kerajaan-Kerajaan Kediri, Singasari & Majapahit Di Jawa Timur Indonesia. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada
Eni, Sri Pare. (2019). Memahami Relief-Relief Pada Candi-Candi Kerajaan-Kerajaan Kediri, Singasari Dan Majapahit Di Jawa Timur. Jurnal SCALE, Vol. 6, no 2, 69-93
Halim A. & Herwindo R.P. (2017). The Meaning Of Ornaments In The Hindu and Buddhist Temples on The Island of Java (Ancient - Middle - Late Classical Eras). Jurnal RISA (Riset Arsitektur), Vol. 1, No.2, 170-191
Hartoyo, A. (2012). Eksplorasi Etnomatematika pada Budaya Masyarakat Dayak Perbatasan Indonesia-Malaysia Kabupaten Sanggau Kalbar. Jurnal Penelitian Pendidikan, Vol. 13, No.1, 14-23.
Kamid, dkk. (2018) . Ethnomathematics Analysis on Jambi Plait Art as the Mathe-matics Learning Resources. Journal of Physics: Conf. Series 1088 (2018) 012055
Kristian, Yunita. (2016). Visualisasi Nilai-Nilai Karakter Bangsa pada Relief Candi Kidal”. Jurnal Mahasiswa Jurusan Sejarah Universitas Nusantara PGRI Kediri
Nahak, Hildigardis M.I. (2019). Upaya Melestarikan Budaya Indonesia Di Era Globa-lisasi. Jurnal Sosiologi Nusantara, Vol. 5 No.1, 65-76
Prijotomo, J. (2008). Pasang Surut Arsitektur Indonesia. Surabaya: Wastu Lanas Grafika
Rahardian, PH. (2008). Tipo-Morfologi Desain Arsitektur ‘Candi’ di Jawa Kajian Arsi-tekturalnya Terhadap Perkembangan Desain Sosok, Denah dan Peletakannya. Jurnal Kebhinnekaan Bentuk Arsitektur
Ramli, S. & Wikantiyoso, R. (2018). Makna Ruang Sebagai Aspek Pelestarian Situs Sumberawan. Local Wisdom, Vol. 10, No.1, 31-42
Riandy, Dionisius. (2018). Pengaruh Arsitektur Bangunan Sakral Candi Majapahit Ditinjau Dari Tata Ruang, Sosok, Dan Ornamen Pada Masjid Agung Sang Cipta Rasa Dan Makam Sunan Gunung Jati. Jurnal Universitas Katolik Parahyangan
Sayekti, S.I., dkk. (2014). Geometri Fraktal pada Candi Singosari sebagai Konsep Desain Museum Purbakala Singosari. Jurnal Mahasiswa Jurusan Arsitektur Universitas Brawijaya
Sopandi, S. (2013). Sejarah Arstektur: Sebuah Pengantar. Jakarta: Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Syafaruddin. (2017). Sekolah Dan Transformasi Budaya Era Globalisasi”. Jurnal Pro-gram Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Vol. 1, no. 1, 1-13
Tjitjik, Sriwardhani. (2018). Kajian Estetis Relief Motif Bunga Padma Pada Candi Singasari Dalam Inspirasi Penciptaan Tata Rias dan Desain Busana pada Perkawinan Adat Tradisional ‘Malangan’. Jurnal Imajinasi ,Vol 12, No.1, 47-56
Verner, Igor., dkk. (2013). Constructs of Engagement Emerging in an Ethnomathe-matically-Based teacher Education Course. Journal of Mathematical Behavior, Vol. 32, 494-507
Yusuf, S.M. (2019). “Arloka Map: Media Pengenalan Nilai-Nilai KearifanLokal Di Ka-wasan Candi Prambanan”. Berkala Arkeologi, Vol. 39, No. 2, 235-256
Zaenuri, dkk. (2017). Ethnomathematics Exploration on Culture of Kudus City and Its Relation to Junior High School Geometry Concept. International Journal of Education and Research, Vol. 5, No. 9,161-168