Analisis Pengaruh PDRB, PMDN, dan PMA terhadap PAD Tahun 2013-2017 di Wilayah Bali Menggunakan Regresi Panel

  • Edy Widodo Program Studi Statistika FMIPA UII Yogyakarta
  • Bayu Galih Prianda Program Studi Statistika FMIPA UII Yogyakarta
  • Annisa Ayunda Permata S Program Studi Statistika FMIPA UII Yogyakarta
  • Vita Grasella Hadjidjafar Program Studi Statistika FMIPA UII Yogyakarta

Abstract

Era otonomi daerah menuntut setiap pemerintah daerah mandiri dan kreatif mencari sumber-sumber pembiayaan serta aktif mencari berbagai peluang yang bisa dijadikan sumber pemasukan kas daerah. Sesuai pasal 5 Udang-Undang Nomor 33 tahun 2004, sumber pendapatan daerah dalam rangka pelaksanaan desentralisasi terdiri dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Perimbangan, dan Lain-lain Pendapatan Yang Sah. Perkembangan pariwisata di Bali berdampak terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat, salah satunya adalah dampak adanya pariwisata terhadap pendapatan daerah. Dengan mengoptimalkan potensi-potensi yang tersedia, maka Bali dapat meningkatkan penerimaan PAD. Penelitian ini melakukan penelitian mengenai pengaruh PDRB, PMDN, dan PMA terhadap PAD di wilayah Bali, serta mengetahui faktor apa yang memiliki pengaruh terbesar terhadap PAD. Penggunaan metode regresi data panel dengan kombinasi data time series dan cross section akan memberikan informasi yang lebih lengkap, lebih beragam, derajat bebas lebih besar dan efisien. Sehingga untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi PAD di wilayah Bali digunakan metode analisis regresi data panel. Berdasarkan data yang digunakan, diperoleh hasil penelitian bahwa dengan tingkat kepercayaan 85%, variabel PDRB, PMA, dan PMDN berpengaruh signifikan terhadap PAD, dengan variabel yang berpengaruh terbesar terhadap PAD adalah variabel PDRB.

Published
2019-11-29